Coaching Sosialisasi dan Promosi FEB di Sekolah-Sekolah: Langkah Strategis Memperkuat Branding

Oleh: Fazri Mohehu . 20 Januari 2025 . 16:00:00

Gorontalo, 20 Januari 2025--Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) menggelar kegiatan Coaching Sosialisasi dan Promosi yang berlangsung pada Senin, 20 Januari 2025. Acara ini diselenggarakan di Ruangan Smartroom FEB dan menghadirkan suasana interaktif yang dipandu langsung oleh Wakil Dekan III Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Negeri Gorontalo (UNG), Dr. Melan Angriani Asnawi, S.Pd., M.Si.

Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan dari setiap jurusan yang ada di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Negeri Gorontalo (UNG). Para peserta diberikan pembekalan terkait strategi promosi fakultas ke sekolah-sekolah, dengan fokus pada membangun citra Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) sebagai fakultas unggulan yang relevan dengan kebutuhan zaman. Dr. Melan Angriani Asnawi menekankan pentingnya sinergi antarjurusan untuk menyampaikan pesan yang kuat dan konsisten kepada calon mahasiswa.

Dalam coaching ini, peserta mendapatkan arahan mengenai teknik komunikasi efektif, penggunaan media promosi yang kreatif, hingga strategi menjalin kemitraan dengan sekolah. Selain itu, diskusi interaktif turut memperkaya pemahaman peserta dalam mengidentifikasi kebutuhan siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) yang menjadi target promosi. "Kita harus membawa nilai-nilai unggul FEB kepada siswa dengan pendekatan yang kreatif dan inspiratif," ujar, Dr. Melan.

Tujuan utama dari kegiatan ini adalah meningkatkan daya tarik Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) di mata siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) melalui program sosialisasi dan promosi yang lebih terarah. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan menciptakan agen-agen promosi internal dari setiap jurusan yang mampu memperkuat branding Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Negeri Gorontalo (UNG)  secara berkelanjutan.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) berharap dapat menarik lebih banyak calon mahasiswa yang potensial dan berkualitas. Langkah ini menjadi salah satu upaya strategis untuk terus memperluas jangkauan serta memperkuat reputasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Negeri Gorontalo (UNG)  di tingkat regional maupun nasional.

Agenda

26 - 28 Maret 2024

Asesmen Lapangan Pendirian Program Studi Doktor Ekonomi

Asesmen Lapangan Pendirian Program Studi Doktor Ekonomi

16 November 2023 - 7 Desember 2024

Pemilihan Dekan Fakultas Ekonomi

Pemilihan Dekan Fakultas Ekonomi Periode 2023 - 2027

19 - 21 Oktober 2023

TEMAN 10

Temu Masyarakat Akuntansi Multiparadigma Indonesia Ke-10

31 Juli - 02 Agustus 2023

Pra Kongres APE-LPTK Tahun 2023

Pra Kongres APE-LPTK Tahun 2023 akan di laksanakan di Hotel Aston Kota Gorontalo, Tanggal 31 Juli - 2 Agustus 2023